Tuesday, September 17, 2013

Unik Blobfish, binatang terjelek sedunia!




Ikan jenis blobfish ini dijadikan maskot untuk Ugly Animal Preservation Society.

Menurut U.S National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA), blobfish ini terlihat seperti kecebong dengan ukuran yang sangat besar, segumpalan daging bengkak yang berwarna pucat, kenyal seperti jelly, memiliki kulit yang menggelambir dengan hidung dan bola mata yang besar.

Menurut pengakuan dari NOAA, belum ada yang pernah melihat ikan jenis ini makan. Namun menurut para peneliti di Inggris, blobfish adalah pemakan kepiting dan lobster.

Blobfish banyak ditemukan di lepas pantai tenggara Australia dan Tasmania. Seperti kebanyakan ikan terjelek di dunia, mereka lebih memilih untuk berenang rendah, biasanya pada kedalaman 2.000 sampai 4.000 kaki (600 sampai 1.200 meter), terombang-ambing di dasar laut.

Ukurannya tidak terlalu besar, dan hanya akan bertambah panjang sekitar 12 inci saja. Selain itu, binatang ini juga dikenal sebagai binatang pemalu.


Related Articles



0 comments:

Post a Comment